Kamis, 29 September 2011

batagor cumi

Bahan :

  • 6 potong tahu putih
  • 250 gram cumi, cincang halus
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • daun seledri cincang halus
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt merica bubuk
  • 8 sdm tepung kanji/tapioka
  • 200 ml air es
  • Minyak untuk menggoreng
Pelengkap :
  • kecap manis
  • saus cabai
  • bumbu kacang
  • jeruk limau
Cara membuat :
  • Campur cumi dan air es, lalu uleni sampai adonan tercampur rata. Tambahkan tepung kanji/tapioka, daun bawang, bawang putih, merica dan garam, aduk hingga tercampur rata.
  • Potong tahu sesuai selera masing-masing menjadi 2 bagian . Lubangi potongan tahu ditengahnya,  lalu isikan adonan  dalam tahu. Lakukan hingga semua tahu terisi, lalu sisihkan.
  • Panaskan minyak goreng, lalu goreng tahu isi hingga kecoklatan, lalu angkat, tiriskan, sisihkan.

sajikan batagor dengan saus sambal ataupun sambal kacang...yummy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar